Kegiatan KKN UNS di Desa Karangrejo! Pelaksanaan Seminar dan Praktek Pembuatan Pupuk Organik Cair (POC)

  • Aug 07, 2019
  • Rumam Fauzi

KARANGREJO-PUCAKWANGI. Rabu 07/08/2019. Sehubungan dengan adanya Program KKN UNS (Universitas Sebelas Maret) Surakarta di desa Karangrejo. Setelah beberapa kali mengadakan Pelatihan maupun Sosialisasi kpada warga Desa karangrejo. pada kesempatan ini Tim KKN dengan Programnya yaitu Pemberdayaan UMKM. mengadakan Sosialisasi Pembuatan Pupuk Organik Cair. yang diselenggarakan di Aula Kantor Desa Karangrejo. Dari Tim KKN mengundang Kelompok Tani yang ada s di Desa Karangrejo! yaitu: 1. Kelompok Tani Barokah dengan ketua bapak Surawi beserta anggotanya 2.Kelompok Tani Makmur dengan ketua Bapak Abdul Kafi beserta Anggotanya 3. Kelompok Tani Mufidah dengan Ketua Bapak Sukawi beserta Anggota. Tidak lupa Turut Hadir dari Pemdes Karangrejo dan beberapa warga. Acara yang dimulai Pukul 20:30 WIB/ Habis Sholat Isa'. dengan Narasumber dari Tim KKN UNS Sendiri yaitu Anisa Riyani dan Nur Wahyuni. Warga sangat Antusias mengikuti acara Sosialisasi malam ini. dengan harapan dengan bertambahnya Ilmu Pengetahuan tentang pertanian dapat bermanfaat untuk warga khususnya para petani. karena lahan pertanian didesa karangrejo sudah banyak menggunakan bahan-bahan Kimia jadi kurang baik bagi Tanah maupun pada Tanamannya dan dampaknya pada tubuh Manusia. Dari Tim KKK UNS Surakarta sangat berterima kasih sekali kepada Pemdes dan warga Desa Karangrejo atas Partisipasinya di Desa ini, Semoga Keberadaannya dapat berguna dan bermanfaat bagi warga. ujar mas Fernando Harijanto Saputro yang sebagi kerua kelompok KKN desa Karangrejo